silvanarasioh

Just another WordPress.com site

Video Tutorial AR Komik dengan D’Fusion

Berisi tutorial pembuatan tugas akhir animasi komik 2D dengan menggunakan D’Fusion

Komik 2D dengan d’Fusion (Augmented Reality)

Tugas akhir ini membuat augmented reality dari sebuah komik. Objek yang akan ditampilkan pada aplikasi ini adalah objek dua dimensi (2D). Aplikasi ini akan membaca marker, kemudian menampilkan objek 2D komik sesuai dengan marker yang dibaca.

Aplikasi ini dibuat menggunakan tools atau software berikut :

  1. D’Fusion Studio 3.26.25708
  2. Blender
  3. 3Ds Max 2012 
  4. Eclipse
  5. D’Fusion 3DS Max object Exporter 3.26
  6. D’Fusion SDK for Android

Aplikasi ini dikembangkan dari aplikasi desktop kemudian aplikasi yang dapat digunakan pada smartphone android. Tujuan akhir dari aplikasi ini, adalah pembaca komik dapat melihat visualisasi dari komik yang disertakan dengan animasi, tanpa kehilangan “rasa” dari membaca komik, sehingga dapat memberikan nilai tambah pada komik itu sendiri.

Laporan Percobaan Android

Selama +- 2 minggu kami belajar pemrograman android. Berikut terlampir laporan percobaannya

Laporan PPT_Silvana Rasio

Pengenalan Android

Android adalah sebuah sistem operasi untuk perangkat mobile berbasis linux yang mencakup sistem operasi, middleware dan aplikasi. Android menyediakan platform yang terbuka bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka. Awalnya Google Inc. membeli Android Inc. yang merupakan pendatang baru yang membuat piranti lunak untuk ponsel/smartphone. Kemudian untuk mengembangkan Android, dibentuklah Open Handset Aliance, konsorsium dari 34 perusahaan peranti keras, peranti lunak dan telekomunikasi, termasuk Google, HTC, Intel, Motorola, Qualcomm, T-Mobile dan Nvidia.
Pada saat perilisan perilisan perdana Android, 5 November 2007, Android bersama Open Handset Alliance menyatakan mendukung pengembangan open source pada perangkat mobile. Di lain pihak, Google merilis kode-kode Android dibawah lisensi Apache, sebuah lisensi perangkat lunak dan open platform perangkat seluler.
Sebagai platform masa depan, Android memiliki keunggulan :
–    Lengkap (Complete Palform).
–    Terbuka (Open Source Platform).
–    Free (Free Platform).
Android merupakan generasi baru platform mobile, platform yang memberikan pengembang untuk melakukan pengembangan sesuai dengan yang diharapkannya. Sistem Operasi yang mendasari Android dilisensikan dibawah GNU, General Public Lisensi versi 2 (GPLv2), yang sering dikenal dengan “copyleft” lisensi dimana setiap perbaikan pihak ketiga harus terus jatuh di bawah terms. Android didistribusikan di bawah lisensi Apache Software (ASL/Apache2), yang memungkinkan untuk distribusi kedua dan seterusnya. Komersialisasi pengembang (produsen handset khususnya) dapat memilih untuk meningkatkan platform tanpa harus memberikan perbaikan mereka ke masyarakat opensource. Sebaliknya, pengembang dapat keuntungan dari perangkat tambahan seperti perbaikan dan mendistribusikan ulang pekerjaan mereka di bawah lisensi apapun yang mereka inginkan. Pengembang aplikasi android di perbolehkan untuk mendistribusikan aplikasi mereka dibawah skema lisensi apapun yang mereka inginkan.

Sumber: Safaat, Nazruddin. 2010. Pemrograman Aplikasi Mobile Smartphone dan Tablet PC Berbasis Android. Bandung: Penerbit Informatika.

Sepuluh Ribu Pertama (Pengalaman Berjualan)

Sebenarnya secara pribadi saya tidak pernah berjualan secara langsung. Sewaktu masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) saya membantu ibu mengantarkan dagangan seperti jambu, tebu atau keripik ke warung-warung. Selanjutnya sepulang sekolah saya menjemput dagangan tersebut dan mengambil hasil penjualan hari itu. Sewaktu saya duduk di Sekolah Menengah Pertama, saya pernah membantu membelikan perlengkapan untuk kebutuhan membuat tugas kerajinan tangan bagi teman-teman yang membutuhkan, saat itupun saya tidak mengambil untung yang banyak karena pada dasarnya hanya untuk membantu teman. Continue reading

Belajar Membuat Game

Belajar Membuat Game

Mulai hari Kamis, 8 Desember 2011, Pak Rizal mengajarkan kami mebuat mobile game dengan J2ME. Pelajaran ini disampaikan dengan dengan sangat baik oleh Pak Rizal, sehingga menjadi sangat menarik (terutama buat saya pribadi).

Continue reading

Kuliah GUI

Pada hari Senin, 5 Desember 2011, kami belajar membuat aplikasi berbasis GUI menggunakan Netbeans. Langkah pertama untuk membuat aplikasi GUI di Netbeans  adalah membuat project dengan tipe Java Desktop Application. Membuat program berbasis GUI sedikit lebih mudah dibandingkan membuat program console, karena kita sebagai pengguna dimanjakan oleh fasilitas drag and drop yang disediakan oleh Netbeans. Pada perkuliahan ini saya menggunakan netbeans 7.0.

Continue reading

Dasar-dasar Java 1

Dasar Java

Sebuah aplikasi java terdiri dari class-class. Sebuah class di bahasa Java serupa/ mirip dengan sebuah record pada bahasa Pascal ataupun struct di bahaca C. Sebuah class menyimpan data-data yang saling berhubungan di dalam field-field, dimana field- field tersebut bisa saja berlainan tipe. Perbedaan antara class dan record maupun struct adalah class juga mendefinisikan method-method yang digunakan didalamnya. Class juga merupakan grup objek yang memiliki kemiripan atribut/properties, behaviour dan relasi dengan objek lain.

Continue reading

Cara Membuat Dokumentasi Kode Program di Java

Kita dapat membuat dokumentasi source code secara otomatis dalam format HTML. Java menyediakan fasilitas tersebut dengan menggunakan tools javadoc. Berikut adalah langkah pembuatan dokumentasi source code menggunakan javadoc di netbeans:

Continue reading

Hello World

Pada saat pertama kali kita belajar menggunakan bahasa pemrograman Java, kita akan di perkenalkan dengan program Hello World. Berikut adalah program HelloWorld.java

public class HelloWorld {
public static void main (String [] args){
    System.out.println (“Hello World !!!”);
}
}

Penjelasan :

  1. Baris 1 merupakan nama class, penulisan nama class ini harus dimulai dengan huruf besar dan harus sama dengan nama file
  2. Baris 2 adalah kode perintah yang menandakan bahwa blok kode yang berada diantara { } setelah perintah public static void main (String [] args)  adalah program utama.
  3. Baris 3 adalah perintah untuk mencetak